Senin, 21 Februari 2011

INISIAL 'D' DALAM ONE PIECE

D. adalah inisial yang disandang beberapa tokoh-tokoh dalam anime dan manga One Piece. Tidak diketahui apa sebenarnya kepanjangan D. tersebut. Eiichiro Oda sendiripun cukup merahasiakan apa kepanjangan D. tersebut. Tampaknya para penyandang D. berhubungan dengan Poneglyph, sekaligus memegang kunci penting cerita ini.

Istilah Semangat dari D., pertama kali dibicarakan oleh Dokter Kureha, setelah menatap poster buronan Luffy dan teringat pada Gold Roger, karena ternyata dia mengetahui nama asli Roger, "Gol D. Roger":

Semangat dari D
"Rupanya semangat dari D. masih hidup"

Semangat dari D

Semua para penyandang nama D. juga memiliki sifat yang sama, misalnya Ace, Monkey D. Luffy, dan Kurohige semuanya adalah orang yang sama berani, bertindak sesukanya, seperti mereka tidak takut tenggelam walau mereka pemilik kekuatan buah iblis. Menurut Nico Robin, para penyandang nama D. Adalah orang yang selalu ingin bertarung. Anggapan yang paling umum adalah para penyandang nama D. adalah keluarga, yang dibuktikan kalau Luffy, Ace, Garp, dan Dragon adalah keluarga kandung sendiri dan memiliki nama depan yang sama (Monkey D.), tetapi hanya Ace yang nama depannya berbeda. Keluarga ini juga punya kebiasaan sama yaitu tertidur di waktu yang salah.

Para penyandang D. yang sudah muncul adalah:

1. Gold Roger, dengan nama asli Gol D. Roger Raja Bajak Laut yang menemukan One Piece dan telah dihukum mati oleh Angkatan Laut.
2. Monkey D. Luffy, Kapten dari Bajak Laut Topi Jerami
3. Monkey D. Dragon, Sang Revolusioner. Ia adalah bapak dari Monkey D. Luffy
4. Monkey D. Garp, ia adalah seorang Laksamana Madya di Angkatan Laut. Merupakan kakek dari Monkey D. Luffy
5. Portgas D. Ace, kapten divisi 2 dari kelompok bajak laut shirohige. merupakan kakak Luffy
6. Kurohige Marshall D. Teach pemimpin bajak laut Kurohige.
7. Haguar D. Sauro, Ia muncul di kenangan Nico Robin saat terjadinya Peristiwa Ohara 20 tahun yang lalu. Awalnya ia menjabat sebagai laksamana muda di Angkatan Laut. Lalu desersi demi membebaskan Nico Olvia.

Nama D. adalah inisial nama yang misterius.Namun,berdasarkan kesamaan sifat dari penyandang nama "D." ini, D dapat berarti Dream(impian), Destiny(takdir). Sebab jika dua orang atau lebih bernama D. bertemu akan terjadi suatu hal yang akan mengubah keadaan dunia,contohnya pertemuan Dragon dan Luffy, Luffy dan Garp.Pertemuan ayah dan anak ,serta kakek dan cucu ini nantinya akan mengungkapkan ke seluruh dunia bahwa luffy adalah putra dari sang revolusionaris besar dan cucu dari sang laksamana madya angkatan laut yang legendaris.
materi referensi:
ada beberapa fans juga bilang kalo d itu ada hubunganya dgn kerajaan yg hilang 100 tahun yg lalu yang kemungkinan namanya kerajaan yg di isukan bernama raftel yg dicapai roger,pemerintah sgt merahasiakan kerajaan ini karena dianggap sebagai ancaman dan roger yg sampai di tempat itu dgn misterius dihukum mati dan cerita dari kerajaan itu tertulis di batu poneglphy yang dilarang,dan kemungkinan d itu berarti DREAM or DESTINY karena setiap penyandang D memiliki impian dan percaya takdir,seperti yang di bilang marshall D. teach kalo IMPIAN MANUSIA TIDAK AKAN PERNAH BERAKHIR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar